Sumber: https://cdn-2.tstatic.net
Salah satu wilayah paling timur di Pulau Jawa yaitu Banyuwangi, yang memiliki begitu banyak pesona alam yang
tersembunyi. Daerah ini juga merupakan salah satu pusat wisata di Jawa Timur.
Beragam destinasi wisata ditawarkan memiliki keindahannya masing-masing. Banyak
spot wisata alam yang dapat menjadi rekomendasi wisata yang sempurna di akhir
pekan.
Wisata air memang merupakan primadona wisata yang banyak berkembang di
Pulau Jawa. Banyuwangi sendir juga memiliki banyak spot wisata air yang begitu
memukau para wisatawan.
Wilayahnya yang masih asri dan kepedulian masyarakat serta pengelola
menjadikan destinasi wisata
ini tetap terjaga keindahannya.
Berikut ini beberapa destinasi wisata air terjun tersembunyi yang
ditawarkan Banyuwangi untuk kalian yang suka suasana alam dan keasrinanya.
Banyuanyar Kalibaru
Destinasi wisata air terjun yang pertama adalah Banyuanyar Kalibaru, letaknya
berada di sebelah barat wilayah Banyuwangi. Tepatnya berada di Dusun Curah
Leduk, Desa Banyuanyar, Kecamatan Kalibaru, Kabupaten Banyuwangi.
Spot wisata air yang utama di daerah ini adalah Air Terjun Banyuanyar.
Letaknya yang berada di kaki Gunung Raung membuat wilayah ini memiliki panorama
alam yang mempesona. Sumber-sumber air jernih yang tersebar di sekitaran salah
satunya mengalir pada beberapa air terjun yang kini menjadi sopt wisata alam
yang ramai dikunjungi.
Pengunjung yang ingin menikmati panorama alam di Air Terjun Banyuanyar
cukup membayar tiket masuk sebesar Rp 5.000 per orangnya. Untuk ke air terjun,
pengunjung harus sedikit berjalan melewati jalan kecil yang tersedia. Terdapat
beberapa gazebo di sekitar jalan yang bisa digunakakn untuk beristirahat.
Terdapat pula fasilitas teras yang berhadapan dengan Air Terjun Banyuanyar,
yang bisa digunakan untuk bersantai.
Air Terjun Lider Songgon
Perjalanan menuju Air Terjun Lider Songgon, pengunjung akan disuguhkan
dengan pemandangan hutan pinus yang rimbu. Meski matahari sedang
terik-teriknya, rasa panas yang menyengat tidak terasa di tempat ini. Kemudian
kebun tebu dan jati milik warga sekitar. Akses jalan yang masih terbatas
membuat wisatawan harus berhati-hati saat perjalanan menuju Air Terjun Lider
Songgon.
Pandemi Covid-19 membuat tempat ini menjadi sepi pengunjung, meski demikian
tidak mengurangi keindahan spot wisata satu ini. Jalunya yang masih terjal
merupakan satu tantangan tersendiri bagi kalian yang ingin berwisata ke Air
Terjun Lider Songgon. Tempatnya yang masih benar-benar terjaga dan di kelilingi
rimbun pohon yang terkesan belum terjamah.
Setelah melewati 5-6 penyebrangan sungai yang zig-zag, pengunjung akan
langsung disuguhkan dengan pemandangan air terjun yang fantastis. Airnya jernih
dan segar berpadu dengan pemandangan alam yang sangat memanjakan mata. Semua
lelah perjalan akan terbayar lunas dengan suguhan keindhan alam Air Terjun
Lider Songgon.
Air Terjun Lider Songgon berada di ketinggian 1.300 meter di atas permukaan
air laut dengan ketinggian air terjunnya mencapai 60 meter. Air mengalir dengan
deras dari celah tebing yang tinggi. Aliran air bergitru deras, sehingga
percikan menyebar hingga kesekitar. Buat kalian yang ingin mengunjungi Air
Terjun Lider Songgon, wajib untuk menyiapkan semua kebutuhan dan yang pastinya
menjaga kebersihan.
Air Terjun Legomoro
Destinasi wisata ini berada di Dusun Sumbermulyo, Desa Margomulyo,
Kecamatan Glenmore, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Air Terjun Lider Songgon
menyajikan dua air terjun kembar yang tersembunyi di dalam hutan pinus.
Wilayahnya yang masih terjaga membuat wilayah Air Terjun Lider Songgon
meyuguhkan pesona alam yang begitu elok.
Harga tiket maasuk ke destinasi wisata air ini sebesar Rp 5.000 per
orang. Terdapat taman yang sudah ditata
dengan rapi yang dapat dijadikan sebagai spot foto maupun tempat beristirahat
bagi para wisatawan. Meskipun debitnya tidak terlalu besar, pengunjung tetap
bisa merasakan kedamaian dan kesejukan udara di sekitar. Beberap agazebo yang
ada di area taman dapat digunakan secara bebas. Sopt wisata ini masih belum
terlalu ramai pengunjung sehingga cocok dijadikan pilihan bagi kalian yang
ingin menikmati quality time bersama keluarga atau teman dekat.
Penulis: Aprilia Setyaning Normalisa Putri